Penganugerahan Penghargaan Innovative Government Award (IGA)

Berita

Kamis , 5 Desember 2024 di Hotel Mercure Surabaya Grand Mirama.  Dalam ajang Penganugerahan Penghargaan Innovative Government Award (IGA),Yang diselenggarakan Oleh KEMENDAGRI dan pada Acara ini Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan kembali membuktikan komitmennya dalam menciptakan inovasi yang berdampak nyata bagi masyarakat.Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan kembali dinobatkan sebagai Kabupaten Sangat Inovatif pada hasil pengukuran Indeks Inovasi Daerah (IID) Tahun 2024, yang diselenggarakan oleh Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri Kementerian Dalam Negeri. Sebelumnya, pada tahun 2023 Kabupaten Lampung Selatan pernah mendapatkan penghargaan serupa. Penghargaan yang diserahkan Langsung oleh Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Badan Nasional Pengelolaan Perbatasan (BNPP) Republik Indonesia, Irjen Pol Makhruzi Rahman S.I.K, M.H Kepada Kepala Brida Kabupaten Lampung Selatan, M. Yusuf S.STP, M.M dan didampingi oleh Kepala Bidang inovasi dan teknologi, Lafran Habibi S. T., M. T. Beberapa kriteria dalam penilaian IGA terdiri dari dua aspek, yakni aspek satuan pemerintah daerah dan satuan inovasi daerah, dengan total tujuh variabel dan 35 indikator.Aspek satuan pemerintah daerah terdiri dari dua variabel, yaitu institusi dan sumber daya manusia (SDM), dan penelitian aspek satuan inovasi daerah terdiri dari lima variabel, antara lain infrastruktur, kecanggihan produk, kecepatan bisnis proses, output pengetahuan dan teknologi, dan hasil kreatif.Penghargaan ini juga menjadi tanggung jawab bagi pemerintah untuk terus menciptakan inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat. Tentu saja, atas dukungan semua pihak yang terus bersinergi dalam inovasi yang dihasilkan dan mampu menjawab tantangan perkembangan zaman yang mendukung pembangunan berkelanjutan.Dengan diraihnya predikat Sangat Inovatif ini, Kabupaten Lampung Selatan telah memperkuat posisinya sebagai kabupaten yang dinamis, kreatif, dan berorientasi pada masa depan yang berkelanjutan. #kaloborasieratinovasimeningkat#tiadaharitanpainovasi#pemerintahkabupatenlampungselatan#inovasikuncikemajuanbangsa#Lampungselatanbisa#bismillahbisa